11/44 DIA berfirman: "Wahai Bumi, telanlah airmu, dan wahai angkasa, tenanglah, dan airpun menyusut. Terlaksanalah perintah itu, dan dia berada diatas JUUDI (permukaan Bumi yang diperbaiki dengan pulau-pulau dan lautan-lautan). Dan DIA katakan: "Enyahlah (lenyaplah) kaum yang zalim itu”. (16/48, 71/26, 23/28, 54/13, 29/19, 29/20).
-------------------
11/45 Dan menyeru Nuh pada Tuhannya lalu mengatakan: ”Tuhanku, bahwa anakku termasuk keluargaku. Bahwa janji-MU adalah Hak (logis/benar)dan Engkau adalah Hakim yang bijaksana”. (9/24, 25/74, 49/10, 95/8).
(Nabi Nuh mempertanyakan kepada Allah dengan rasa sedih kenapa anaknya ditenggelamkan padahal janji Allah di dalam 11/40, keluarganya akan diselamatkan)
11/46 DIA berfirman: "Wahai Nuh, bahwa dia bukan keluargamu, karena dia tidak berbuat sholeh”. Maka jangan tanyakan pada-KU apa yang tiada bagimu ilmunya. Bahwa AKU memberi pelajaran padamu agar tidak termasuk orang-orang bodoh. (49/10, 58/22, 9/23, 9/24, 18/70, 3/114, 33/72).
(Jawaban Allah bahwa anak itu tidak berbuat sholeh sehingga bukan termasuk keluarga Nuh, sebagaimana dalam 49/10 bahwa saudara itu adalah sesama mukmin)
(Bahkan Nabi Nuh mendapat teguran karena bertanya seperti tu)
11/47 Berkata (Nuh): "Tuhanku, bahwa aku berlindung kepada-MU atas pertanyaanku pada-MU yang tiada bagiku ilmu. Dan jika tidak ampuni aku dan mengasihi aku, tentulah aku termasuk orang-orang yang rugi”. (7/23, 21/87, 7/200, 16/98, 4/106, 11/3, 11/52).
(Akhirnya Nabi Nuh memohon ampunan karena kekeliruanya dalam mempertanyakan anakknya )
11/48 Berfirman (Allah): "Wahai Nuh, turunlah dengan keselamatan dari Kami dan berkah atasmu dan umat-umat yang bersama kamu. Dan ummat yang akan Kami beri kelengkapan, kemudian siksaan pedih akan menyentuh mereka”. (7/96, 40/51, 6/82, 3/14, 3/145, 2/200, 4/134, 6/44, 7/165).
(Fakta pada orang-orang yang diselamatkan melalui kapal Nabi Nuh ini adalah orang-orang beriman tetapi, tetaplah ada peringatan terhadap adanya siksaan Allah jika mereka atau keturunan mereka kembali menentang risalah Allah)